Thursday, December 27, 2012

STEAL THE STYLE : CHANEL / SPRING 2013 RTW

"“Beautiful modern architecture” - Karl Lagerfeld.


Statement itu diucapkan Karl Lagerfeld pada runway Chanel Spring 2013. Bertempatan di Grand Palais dimana Chanel selalu menampilkan peragaan adibusana nya, kali ini di design dengan ciri khas arsitektur yang sangat menarik. Para model seperti berjalan di atas solar panel dan juga terdapa wind turbines sebagai dekorasinya. Dari model pakaiannya kali ini terlihat juga Karl ingin menampilkan sentuhan arsitektur. Dari potongan baju yang terlihat seperti 3 dimensi, corak bahan yang dipakai, dan juga aksesoris yang didominasi mutiara berukuran besar. Ada juga Chanel quilted lambskin bag yang digantungkan di dalam hula-hoops berukuran besar. Sepatu dengan motif stripes dan aksen tali. Juga mutiara yang digunakan tidak hanya sebagai aksesoris namun juga disematkan di rok, atasan, dan lain lain. 



Pakaian yang didominasi dengan model ber-volume namun tetap terlihat ringan dan nyaman untuk dipakai bisa menjadi inspirasi kita untuk berpakaian sehari hari. Tidak harus membeli dengan harga mahal namun kita bisa mix n match dengan pakaian yang sudah kita miliki ;) Conseils de Vogue tentu akan membantu dengan tips tips menarik!
                                                                   
Chanel Spring 2013 RTW
Outfit Idea

Top : Kita bisa menggunakan atasan bermotif polkadot untuk memberikan efek seperti baju yang ditempel mutiara. Pilih yang bermotif polkadot kecil kecil agar terkesan elegan.

Bottom : Bahan kulit saat ini mulai ramai untuk digunakan. Pilih rok kulit pendek yang melebar di bagian bawah untuk memberikan kesan kaki yang jenjang.

Shoes : Pilih strap ankle shoes dan yang berujung lancip untuk menambahkan kesan chic pada outift yang kita pakai. Aksen pita juga akan menambahkan ciri khas tersendiri.

Accesories : Gunakan chunky necklace beraksen mutiara untuk menjadi statement item pada outfit kita. Baju yang sederhana akan lebih terlihat "wow" dengan tambahan aksesoris yang menarik.

Mengambil inspirasi berpakaian dari runway brand ternama tidak akan membuat kantong kita jebol, asalkan kita dengan cermat bisa me- mix and match dari pakaian yang sudah kita miliki. Dan tentu saja berani untuk bereksperimen dengan fashion item terbaru. Selamat mencoba! :D

by Asifa Caroline (ac)

No comments:

Post a Comment